Logo

Perancangan komunikasi visual promosi Jember Fashion Carnaval (JFC) 2008

Varian, Ivander (2008) Perancangan komunikasi visual promosi Jember Fashion Carnaval (JFC) 2008. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Fashion selalu identik dengan keglamoran, kota besar, bernilai mahal, merek terkenal, kemewahan, model-model profesional, desainer terkenal dan mahal. Jember Fashion Carnaval tidaklah seperti fashion-fashion pada umumnya. Dengan berawal dari sebuah kota kecil di Jawa Timur, yaitu kota Jember, acara Jember Fashion Carnaval (JFC) menggebrak tatanan dunia fashion. Dengan konsep yang sama sekali berbeda dari dunia fashion pada umumnya, membuat JFC menjadi terkenal. Para peserta yang bukanlah lulusan model profesional, desain kostum yang merupakan hasil karya para peserta sendiri, serta kostum yang dibuat dari bahan yang sederhana dan murah, namun mampu menghasilkan desain kostum yang sangat memukau dan unik, berbeda satu sama lain, serta memiliki ciri khas dari masing-masing ide dari para peserta. Sayangnya respon masyarakat Indonesia terhadap acara ini masih kurang, justru respon dari pihak internasional sangat tinggi terhadap acara JFC ini. Perancangan komunikasi visual promosi JFC ini diharapkan mampu menarik minat masyarakat Indonesia untuk menyaksikan dan berpartisipasi dalam acara ini.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: unique, desain costume, commercial art, graphic design, visual communication, poster
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 31 Mar 2011 19:14
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/1160

Actions (login required)

View Item