Logo

Minat anak muda di Surabaya terhadap expo anime manga dan model kit sebagai aktifitas leisure

Kusuma, Hendrata (2004) Minat anak muda di Surabaya terhadap expo anime manga dan model kit sebagai aktifitas leisure. Diploma thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Akhir-akhir ini perkembangan dari dunia anime, manga, dan model kit di Indonesia terutama di kota Surabaya cukup pesat termasuk para peminatnya yang juga berkembang dengan cepat, hal ini diikuti juga dengan masuknya expo tentang anime, manga, dan model kit yang berasal dari Jepang ini. Namun pada perkembangannya, expo semacam ini lebih sering diselengggarakan di kota Bandung saja karena para muda di kota ini yang pertama kali mengenal kegiatan tersebut dan penyelenggaraan expo ini masih tergolong dalam skala yang kecil dan kurang meliputi keseluruhan tema yang sesungguhnya yang biasanya diselenggarakan dalam satu kesatuan event yang utuh seperti di Jepang dan negara ? negara lain yang pernah menyelenggarakannya. Sebetulnya apabila expo semacam ini bisa dikembangkan dengan baik, maka nantinya expo ini bisa menjadi salah satu sarana kegiatan leisure terutama bagi anak muda Surabaya dikala liburan studi atau dalam mengisi waktu luang mereka. Karena itu penulis ingin mengetahui apakah anak muda Surabaya merasa tertarik dan berminat terhadap Expo Anime, Manga, dan Model Kit. Hasil dari survei yang dilakukan penulis terhadap responden anak muda di Surabaya yang terbagi menjadi dua kelompok yaitu golongan otaku (penggemar anime) dan non otaku (bukan penggemar anime) menunjukkan bahwa bila Expo Anime, Manga, dan Model Kit ini diselenggarakan secara rutin di Surabaya, banyak dari para otaku dan non otaku tertarik untuk datang dan berkunjung. Untuk penyelenggaraan expo acara yang paling menarik bagi responden adalah Pameran Anime (Film kartun Jepang) dan Manga (Komik Jepang) serta lounching produk barunya dan penjualan CD, VCD, DVD anime dan soundtracknya. Hasil penelitian ini, penulis harapkan dapat menjadi acuan bagi penyelenggara untuk tidak ragu - ragu menyelenggarakannya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: tourist, trade, manga, anime, leisure, teenagers
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 05 Apr 2011 14:30
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/14945

Actions (login required)

View Item