Logo

GAYA SENI HINDU–JAWA PADA TATA RUANG KERATON YOGYAKARTA

Wardani, Laksmi Kusuma and Soedarsono, R.M. and Haryono, Timbul and Suryo, Djoko (2011) GAYA SENI HINDU–JAWA PADA TATA RUANG KERATON YOGYAKARTA. Jurnal Dimensi Interior, 9 (2). pp. 108-118. ISSN 1693-3532

[img] PDF
Download (867Kb)

    Abstract

    Keraton Yogyakarta merupakan salah satu peninggalan seni budaya yang menjadi fakta sejarah, memuat berbagai informasi penting tentang gaya seni sebagai akibat akulturasi budaya. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode analisis deskriptif. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan historis dan interpretasi untuk menemukan jejak-jejak historis perkembangan gaya seni Hindu-Jawa dan makna dibalik wujud tata ruang keraton Yogyakarta. Hasil pembahasan menjelaskan bahwa seni prasejarah masih murni ditentukan oleh adat, secara berkesinambungan berperan dalam pembentukan seni tradisi pada masa Hindu. Kegiatan seni dilakukan untuk menjamin kelangsungan hidup beragama berdasarkan tata kehidupan masyarakat agraris yang menempatkan raja sebagai penguasa tertinggi sederajat dengan dewa. Ekspresi gaya seni pada tata ruang keraton Yogyakarta pada dasarnya mengikuti konsep teologis Vastusatra dan kepercayaan mitis masyarakat pra-Hindu yang masih berlanjut hingga kini. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa ekspresi bentuk dan isi pada tata ruang terilhami oleh pertimbangan religius, bukan sebagai ungkapan estetis belaka. Keselarasan jagad mikro dengan jagad makro, menjadi refleksi periode jaman pra-Hindu dan Hindu. Perubahan terjadi sebagai wujud akulturasi budaya, terutama pada aspek orientasi bangunan dan susunan ruang keraton Yogyakarta.

    Item Type: Article
    Uncontrolled Keywords: Gaya, Hindu-Jawa, ruang, Keraton Yogyakarta.
    Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BH Aesthetics
    Divisions: Faculty of Art and Design > Interior Design Department
    Depositing User: Admin
    Date Deposited: 29 Jun 2013 17:45
    Last Modified: 29 Jun 2013 17:45
    URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/16088

    Actions (login required)

    View Item