Logo

Kajian Ergonomi Pada Tungku Masak Dapur Tradisional Masyarakat Desa Sukorejo Kediri

Mulyono, Grace (2009) Kajian Ergonomi Pada Tungku Masak Dapur Tradisional Masyarakat Desa Sukorejo Kediri. In: National Conference on Applied Ergonomics (CAE 2009), 20-05-2009 - , Yogyakarta - INDONESIA.

[img] PDF
Download (381Kb)

    Abstract

    Tungku batu persegi merupakan kompor tradisional yang masih banyak digunakan oleh masyarakat pedesaan di Jawa Timur. Terbuat dari material tanah liat atau batu bata dengan menggunakan kayu sebagai bahan bakar, dan diletakkan secara permanen dalam area dapur. Tungku masak yang ditemui umumnya berbentuk persegi panjang dengan ketinggian rata-rata 30 cm dari permukaan lantai serta memiliki dua lubang pembakaran pada bagian atas tungku. Tulisan ini membahas dampak penyesuaian pengguna terhadap alat dan lingkungan kerja dapur tradisional masyarakat desa Sukorejo, untuk memperoleh gambaran mengenai desain alat kerja yang lebih ergonomis. Metode penelitian dilakukan dengan mengadakan pengukuran tempat kerja, pengukuran antropometri pengguna, observasi sikap kerja, wawancara dengan pengguna untuk mengetahui keluhan, kelelahan dan rasa sakit yang ditimbulkan. Semua data dianalisa dengan metode diskriptif. Berdasarkan kajian anthropometri dan sikap kerja yang dibandingan dengan landasan teori mengenai kajian egonomi dalam dapur, dihasilkan desain tungku yang lebih ergonomis dengan mempertimbangkan budaya dan kebiasaan masyarakat setempat dalam dapur. Kesimpulan hasil yang diperoleh adalah perbaikan dimensi yang disesuaikan dengan sistem pembakaran manual tungku masak sehingga berdampak pada perbaikan sikap kerja penguna dalam dapur.

    Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
    Uncontrolled Keywords: sikap kerja, ergonomi, kelelahan
    Subjects: N Fine Arts > NA Architecture
    Divisions: Faculty of Art and Design > Interior Design Department
    Depositing User: Admin
    Date Deposited: 19 Jul 2013 09:13
    Last Modified: 19 Jul 2013 09:13
    URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/16176

    Actions (login required)

    View Item