Logo

Sistem Pengaman Sepeda Motor dengan Standar Tengah Hidrolik dan Penerapannya pada Sepeda Motor Matic Yamaha Mio Sporty

Dewanto, Joni and TANICKA, FERRYANDO (2014) Sistem Pengaman Sepeda Motor dengan Standar Tengah Hidrolik dan Penerapannya pada Sepeda Motor Matic Yamaha Mio Sporty. In: SEminar Nasional Teknik Mesin 9, 14-08-2014 - 14-08-2014, Surabaya - Indonesia.

[img] PDF
Download (760Kb)

    Abstract

    Sistem pengaman sepeda motor dari tindak pencurian, senantiasa terus dikembangkan dengan berbagai model dan bentuk kunci. Kebanyakan sepeda motor dilengkapi kunci stang yang terpisah dan atau menyatu dengan kunci start-stop engine. Namun demikian kunci kunci yang ada pada umumnya masih mudah dirusak, bahkan dalam waktu yang sangat singkat, sehingga, kasus pencurian sepeda motor masih marak terjadi. Untuk menghambat proses pencurian sepeda motor dengan mudus perusakan kunci, banyak ditawarkan “kunci roda” sebagai kunci pengaman tambahan. Kunci tersebut sebenarnya cukup efektif, tetapi kurang diminati oleh sebagaian besar masyarakat. Banyak pemilik sepeda motor mengeluhkan cara menggunakannya yang agak sulit atau merepotkan. Penelitian ini dimaksudkan untuk menambah sistem kunci pengaman yang sudah ada pada sepeda motor tetapi mudah dioperasikan. Sistem pengaman yang ditambahkan berupa standar tengah hidrolik yang dapat mengangkat dan menahan sepeda motor pada standar tengahnya. Dalam kondisi tertahan, maka salah satu roda sepeda motor tidak menyentuh tanah, dan sepeda motor tidak dapat dijalankan. Sistem ini bagian utamanya terdiri dari tangki hidrolik, pompa, aktuator, katup pengatur arah aliran, dan saluran hidrolik. Untuk mengoperasikannya digunakan tombol listrik tiga posisi yang diletakkan di dalam atau di bawah jok sepeda motor. Sistem ini mudah diopersikan oleh pemilik sepeda motor, tetapi cukup sulit dijangkau dan dibongkar pencuri. Rancangan sistem pengaman tersebut telah diterapkan pada sepeda motor Yamaha Matic Mio Sporty dengan sedikit modifikasi, khususnya terkait untuk pemasangan sistem hidrolik dan elektriknya. Kemudahan operasi dan keandalan sistem ini juga telah di uji dengan dan tanpa beban secara berulang. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem pengaman yang dibangun dapat bekerja dengan baik, handal dan mudah dioperasikan.

    Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
    Uncontrolled Keywords: Sistem hidrolik, sistem pengaman, sepeda motor.
    Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
    Divisions: Faculty of Industrial Technology > Mechanical Engineering Department
    Depositing User: Admin
    Date Deposited: 03 Aug 2015 22:41
    Last Modified: 07 Oct 2016 14:28
    URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/17528

    Actions (login required)

    View Item