Logo

Hubungan gaya kepemimpinan situasional dengan efektivitas komunikasi organisasi antara atasan dan bawahan (upward and downward communication) Matahari Departement Store Plasa Surabaya

Sari, Valentina Maya (2006) Hubungan gaya kepemimpinan situasional dengan efektivitas komunikasi organisasi antara atasan dan bawahan (upward and downward communication) Matahari Departement Store Plasa Surabaya. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Komunikasi antara atasan dan bawahan menunjukkan pentingnya peranan komunikasi sebagai satu-satunya cara untuk mengkoordinasikan pekerjaan demi tercapainya tujuan dan sasaran bersama. Komunikasi yang efektif akan tercipta apabila ada kesediaan atasan untuk memperhatikan masukan dari bawahan sebagai umpan balik kepadanya. Gaya Kepemimpinan Situasional menunjukkan manajer yang lengkap yang mampu menggunakan gaya-gaya yang berbeda sesuai dengan tingkat pengembangan bawahannya. Berdasarkan teori tersebut maka dapat diduga bahwa ada hubungan antara gaya kepemimpinan situasional dengan efektivitas komunikasi organisasi antara atasan dan bawahan pada Matahari Departement Store Plasa Surabaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara gaya kepemimpinan dengan efektivitas komunikasi organisasi antara atasan dan bawahan serta bagaimana tingkat hubungannya. Analisa yang digunakan untuk menjawab permasalahan pada penelitian ini menggunakan jenis penelitian korelasi. Dari data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara gaya kepemimpinan antara gaya kepemimpinan situasional dan efektivitas komunikasi organisasi di Matahari Departement Store Plasa Surabaya dengan tingkat hubungan sedang.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: effectiveness, upward communication, downward communication, leadership style, subordinate development degrees
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 29 Mar 2011 21:07
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/8299

Actions (login required)

View Item