Logo

Perencanaan dan pembuatan surround encoder

Soetanto, Ary Noviandry (2001) Perencanaan dan pembuatan surround encoder. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Surround sound adalah topik yang paling hangat dalam dunia audio dewasa ini. Sayangnya, yang sering dibicarakan hanyalah tentang surround decoder. Sementara tentang surround encoder jarang sekali dibahas, walaupun sebenarnya hal ini sama pentingnya. Dilihat dari prinsip kerjanya, surround encoder sebenarnya hanya merupakan manipulasi sinyal. Manipulasi ini diperlukan untuk memampatkan informasi kanal center dan surround agar rekaman yang dihasilkan tetap kompatibel dengan format stereo biasa. Untuk mewujudkan prinsip kerja surround encoder dapat digunakan rangkaian-rangkaian seperti inverting amplifier, summing amplifier, phase shifter, dan bandpass filter. Dalam tugas akhir ini dihasilkan sebuah surround encoder sederhana yang mampu memampatkan informasi kanal center dan surround. Rekaman surround yang dihasilkan oleh alat ini dapat direproduksikan kembali dengan benar oleh surround decoder.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: surround, encoder, audio
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 31 Mar 2011 19:41
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/862

Actions (login required)

View Item