Logo

Studi pengaruh parameter proses Electrical Discharge Machining (EDM) terhadap kekasaran permukaan benda kerja dan laju keausan elektroda

Hamdrik, Rinto (2007) Studi pengaruh parameter proses Electrical Discharge Machining (EDM) terhadap kekasaran permukaan benda kerja dan laju keausan elektroda. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kekasaran permukaan dan laju keausan elektroda (MRR) pada proses EDM dipengaruhi oleh nilai parameter yang digunakan. Kualitas kekasaran permukaan dapat dicapai dengan menjalankan laju keausan elektroda selambat mungkin. Tetapi proses yang berjalan lambat ditinjau dari segi ekonomi dan waktu sangat merugikan. Karena itu diperlukan setting parameter proses yang tepat. Pada proses pengerjaan benda kerja pada EDM, pengikisan material tidak hanya terjadi pada benda kerja tetapi juga terjadi pada elektroda atau biasa disebut dengan keausan elektroda. Dengan terjadinya keausan pada elektroda akan mengakibatkan ketelitian dimensi yang dihasilkan berkurang dan juga dapat mempertinggi kekasaran permukaan yang dihasilkan. Kedua hal tersebut tidak diinginkan terjadi pada proses pengerjaan benda kerja, sehingga perlu diminimalkan dengan penggunaan setting parameter atau variabel proses yang tepat. Dalam penelitian ini, EDM dengan variabel proses arus listrik, on-time, dan offtime dilakukan terhadap plat SKD 11 dengan menggunakan elektroda kuningan. Sebagai responnya adalah kekasaran permukaan benda kerja dan laju keausan elektroda. Selanjutnya, dengan menggunakan metode dual response surface dan pendekatan optimasi respon diperoleh nilai respon kekasaran permukaan benda kerja dan laju keausan elektroda yang minimal secara serentak.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: edm, surface roughness, material removal rate, electrics current, ontime, offtime, dual response surface method
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 29 Mar 2011 13:29
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/10723

Actions (login required)

View Item