Logo

Perancangan program pemilihan kontraktor pemenang dalam proses tender pada proyek perumahan di Surabaya

Wardhana, Andy Noval (2007) Perancangan program pemilihan kontraktor pemenang dalam proses tender pada proyek perumahan di Surabaya. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pemilihan kontraktor pemenang dalam proses tender membutuhkan waktu dan ketelitian dalam mengevaluasi karena banyaknya kriteria-kriteria yang menjadi pertimbangan dalam memutuskan kontraktor pemenang. Untuk itu dibutuhkan sebuah program pengolahan data yang dapat lebih mudah dan cepat dalam mengevaluasi kriteria-kriteria tersebut. Program ini dirancang dengan menggunakan program pengolahan data yang dikembangkan dari program Microsoft Visual Basic. Program yang dirancang juga berdasarkan faktor-faktor yang mempengaruhi dalam menentukan kontraktor pemenang menurut pengembang perumahan di Surabaya. Penelitian ini dilakukan dengan distribusi kuesioner kepada 38 pengembang perumahan di Surabaya berdasarkan data REI Jatim 2006 untuk memperoleh bobot kriteria penentuan kontraktor pemenang. Pembahasan penelitian dilakukan pada faktor-faktor pengaruh dalam menentukan kontraktor pemenang menurut pendapat dan pengalaman responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang perlu diperhatikan dalam menentukan kontraktor pemenang pada proses tender adalah faktor organisasi atau background perusahaan kontraktor, faktor biaya, faktor waktu, dan faktor jaminan. Dalam aplikasi program ini, faktor-faktor tersebut dinilai dengan sistem nilai hingga didapatkan ranking kontraktor dari yang tertinggi sampai terendah berdasarkan penawaran yang diajukan oleh masing-masing kontraktor.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: effect factors, winning contractor, tender, housing project
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 29 Mar 2011 11:12
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/11314

Actions (login required)

View Item