Logo

Evaluasi pasca huni level indikatif pada interior family dental care di Yogyakarta

Hadi, Erick Christian (2009) Evaluasi pasca huni level indikatif pada interior family dental care di Yogyakarta. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Klinik Gigi Family Dental Care telah digunakan lebih dari lima tahun.Untuk mengetahui apakah desain interior yang telah digunakan sesuai dengan fungsi dan tujuan maka bangunan ini perlu dievaluasi. Evaluasi yang dapat dilakukan pada bangunan ini adalah Evaluasi Pasca Huni (EPH). EPH ini dilakukan untuk mengetahui efektifitas bangunan Family Dental Care. Elemen yang diteliti dalam penelitian ini hanya elemen teknis yang terdiri dari: pencahayaan, penghawaan, suara, dan finishing interior. Level penelitian ini berada pada level indikatif yaitu evaluasi yang mampu memberikan indikasi kegagalan dan keberhasilan dari efektifitas suatu bangunan. Hasil penelitian EPH elemen teknis pada bangunan Family Dental Care menunjukkan bahwa kinerja dari beberapa elemen teknis yang diteliti belum memenuhi standar. Pencahayaan, penghawaan, dan suara belum memenuhi standar yang dianjurakan, sedangkan finishing interior dinilai cukup baik. Namun tidak semua kekurangan dirasakan sebagai gangguan oleh sebagian besar pengguna bangunan.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: post occupancy evaluation, indicated level, interior, family dental care, yogyakarta
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 31 Mar 2011 17:14
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/2395

Actions (login required)

View Item