Logo

Mekanisme kimiawi pada teknologi perbaikan tanah lempung

Kusuma, Arie Tedjo and Tunggal, Sandjaya (2002) Mekanisme kimiawi pada teknologi perbaikan tanah lempung. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penggunaan bahan kimia merupakan salah satu altematif perbaikan tanah, khususnya pada tanah lempung. Tanah lempung tersusun dari kristal mineral silika tetrahedral dan aluminium octahedral yang akan bereaksi dengan bahan kimia. Stabilisasi tanah Iempung dengan bahan kimia akan menghasilkan struktur tanah baru yang mempunyai daya dukung lebih baik dan bersifat kedap air sehingga cocok digunakan pada tanah lempung. Beberapa bahan kimia yang umum digunakan seperti kapur, semen, clean set cement, geosta, fly ash dan aspal. Selain itu asam fosfat, calcium chloride, dan calcium acrylate juga digunakan secara khusus melalui uji coba laboratorium. Tanah lempung yang distabilisasi dengan bahan kimia mengalami penurunan plastisitas tanah sehingga tanah menjadi lebih stabil. Akibat lain daya dukung tanah meningkat sesuai dengan berjalannya waktu curing. Penggunaan bahan kimia dalam jumlah yang tepat akan menghasilkan efektivitas dan keefisienan untuk memenuhi nilai teknik dan nilai ekonomi yang optimal.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: chemical material, clean set cement, calcium acrylate, calcium chloride
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 30 Mar 2011 15:01
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/5950

Actions (login required)

View Item