Logo

Simulasi pendaftaran rencana studi di Universitas Kristen Petra dalam bentuk aplikasi WAP

Tiong, Tan Nen (2002) Simulasi pendaftaran rencana studi di Universitas Kristen Petra dalam bentuk aplikasi WAP. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Sistem Pendaftaran Rencana Studi yang sudah ada di Universitas Kristen Petra saat ini adalah menggunakan form scanner dan melalui web ASIT. Karena adanya beberapa kekurangan dari sistem yang sudah ada, maka diharapkan adanya suatu sistem baru yang dapat mendukung sistem yang sudah ada. Teknologi WAP hadir untuk menjawab tantangan jaman informasi dimana setiap orang berhak mendapat informasi secara cepat tanpa mengenal waktu dan tempat. WAP yang diletakkan di dalam teknologi telepon selular, memungkinkan setiap orang yang memilikinya mengakses sumber informasi yang ada di internet. Dan mengingat sifat ponsel yang mudah dibawa ke mana saja pengakses bisa menjangkau sumber informasi kapanpun dan dimanapun. Tujuan dari Tugas akhir ini adalah untuk membuat simulasi dari pendaftaran rencana studi di Universitas Kristen Petra dalam bentuk aplikasi yang menggunakan teknologi WAP. Dengan adanya simulasi ini diharapkan aplikasi yang dibuat dapat membantu dan mendukung sistem pendaftaran rencana studi yang sudah ada di Universitas Kristen Petra. Hasil dari tugas akhir ini adalah suatu aplikasi WAP untuk Pendaftaran rencana studi di Universitas Kristen Petra yang dapat diakses oleh semua mahasiswa dimanapun dan kapanpun ia berada. Aplikasi WAP ini mempunyai 3 fasilitas yaitu Kartu Hasil Studi untuk menampilkan nilai mahasiswa selama satu semester, Transkrip lokal untuk menampilkan nilai semua mata kuliah yang pernah diambil oleh seorang mahasiswa, Pendaftaran Rencana Studi untuk pendaftaran mata kuliah yang akan diambil.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: wap technology, simulation, internet, study registration planning
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 29 Mar 2011 19:31
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/9053

Actions (login required)

View Item