Astuti, Sri (2008) Sikap masyarakat Surabaya terhadap iklan Visit Malaysia 2007 di surat kabar. Bachelor thesis, Petra Christian University.
Full text not available from this repository.Abstract
Iklan Visit Malaysia 2007 merupakan media yang digunakan oleh Malaysia Tourism Promotion Board untuk menyampaikan informasi mengenai objek pariwisata di Malaysia dan untuk membentuk citra negara Malaysia sebagai negara yang terbuka terhadap wisatawan yang berkunjung. Iklan ini disampaikan melalui surat kabar Jawa Pos dan Kompas. Peneliti ingin mengetahui bagaimana sikap masyarakat Surabaya terhadap iklan tersebut. Oleh karena itu, penelitian ini mendeskripsikan sikap masyarakat Surabaya terhadap iklan visit Malaysia 2007. Sikap dalam penelitian ini diukur melalui 3 komponen, yakni kognitif, afektif dan konatif. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa sikap masyarakat Surabaya terhadap iklan tersebut adalah positif. Hal tersebut berarti bahwa masyarakat Surabaya tahu dan percaya terhadap Iklan Visit Malaysia 2007, mempunyai perasaan yang menyenangkan terhadap Iklan Visit Malaysia 2007 serta mempunyai keinginan, niat dan dukungan terhadap Iklan Visit Malaysia 2007.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | surabaya society, newspaper, advertisement |
Subjects: | UNSPECIFIED |
Divisions: | UNSPECIFIED |
Depositing User: | Admin |
Date Deposited: | 23 Mar 2011 18:48 |
Last Modified: | 29 Mar 2011 08:07 |
URI: | https://repository.petra.ac.id/id/eprint/12567 |
Actions (login required)
View Item |