Astan, Rowena Febriani (2008) Proses komunikasi antarbudaya diantara mertua perempuan Jawa dengan menantu perempuan Tionghoa. Bachelor thesis, Petra Christian University.
Full text not available from this repository.Abstract
Proses komunikasi yang terjadi adalah komunikasi antarbudaya dimana komunikator dan komunikan memiliki latar belakang budaya yang berbeda yaitu mertua perempuan berbudaya Jawa dan menantu perempuan berbudaya Tionghoa. Dengan adanya perbedaan budaya diantara keduanya, maka dalam berkomunikasi masing-masing seringkali mempertahankan budayanya masing-masing. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode etnografi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi (pengamatan secara langsung) dan wawancara secara mendalam agar dapat mengetahui kejadian sampai pada akarnya. Dan setelah itu hasil penelitian ini dipaparkan secara deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa perbedaan budaya sangat berpengaruh dalam kehidupan sehari-hari dan hal ini bisa menimbulkan konflik diantara keduanya. Perbedaan budaya ini dapat dilihat dalam hal pengaturan pekerjaan rumah tangga, perbedaan bahasa, dan cara mendidik anak. Dan hal yang paling mendasar dalam perbedaan budaya adalah perbedaan bahasa.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | inter-cultural communication, ethnography, javanese mother in law, chinese daughter in law |
Subjects: | UNSPECIFIED |
Divisions: | UNSPECIFIED |
Depositing User: | Admin |
Date Deposited: | 23 Mar 2011 18:48 |
Last Modified: | 28 Mar 2011 22:18 |
URI: | https://repository.petra.ac.id/id/eprint/12664 |
Actions (login required)
View Item |