Logo

Dampak Perubahan Dimensi Petak Parkir Terhadap Waktu Manuver Parkir Paralel

Setiawan, Rudy and KURNIAWAN, WILLY and TOMASOA, STEPHANIE H P (2010) Dampak Perubahan Dimensi Petak Parkir Terhadap Waktu Manuver Parkir Paralel. In: Konferensi Nasional Teknik Sipil (KoNTekS) 4, 03-06-2010 - 03-06-2010, Denpasar - Indonesia.

[img] PDF
Download (825Kb)

    Abstract

    Ketersediaan tempat parkir merupakan salah satu kebutuhan dalam sistem transportasi, karena setiap perjalanan dengan kendaraan pribadi umumnya selalu dimulai dan diakhiri di tempat parkir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dimensi petak parkir paralel yang efisien agar dapat mengoptimalkan penggunaan lahan parkir namun tetap memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pengguna untuk memarkir kendaraan. Percobaan dilakukan di lahan parkir kampus Universitas Kristen Petra terhadap berbagai jenis kendaraan dan dimensi petak parkir paralel pengamatan waktu manuver dilakukan dengan bantuan video camera selain itu juga ditanyakan kepada pengemudi terkait dengan kemudahan melakukan manuver parkir dan keleluasaan dalam membuka pintu mobil. Berdasarkan hasil analisa dapat disimpulkan bahwa agar pengemudi masih bisa memarkir kendaraannya secara paralel maka dimensi petak parkir paralel minimum adalah sebagai berikut aisle width (AW) = 2.700mm dan stall length (SL) = 5.700mm dengan beda total waktu manuver (masuk dan keluar) hanya sebesar 18,8 (3,8 detik per kendaraan) dibandingkan dengan dimensi petak parkir yang lebih besar yaitu AW = 3.700mm dan SL = 6.700mm.

    Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
    Additional Information: Untuk persyaratan pengurusan KUM, BUKAN untuk pengajuan poin IKP2M
    Uncontrolled Keywords: dimensi petak parkir, parkir paralel, waktu manuver.
    Subjects: T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements
    Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering Department
    Depositing User: Admin
    Date Deposited: 04 Feb 2015 19:05
    Last Modified: 06 Feb 2015 00:27
    URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/16921

    Actions (login required)

    View Item