Logo

Permainan atau Penghujatan: Tinjauan Kritis Terhadap Video Game Fight of Gods

Soegiarto, Samuel and Iskandar, Ezra Anantawikrama (2022) Permainan atau Penghujatan: Tinjauan Kritis Terhadap Video Game Fight of Gods. [UNSPECIFIED]

[img] PDF
Download (934Kb)
    [img] PDF
    Download (3988Kb)
      [img]
      Preview
      PDF (peer review - Samuel)
      Download (1006Kb) | Preview
        [img]
        Preview
        PDF (artikel - Samuel)
        Download (8Mb) | Preview

          Abstract

          Permainan dan agama seringkali dianggap dua bidang yang tidak saling terkait satu sama lain. Yang satu dikategorikan sebagai bidang sekuler dan yang satu dipandang sebagai sesuatu yang sakral. Mempertemukan dan menggabungkan dua hal ini bisa menimbulkan berbagai macam reaksi dan sering dianggap kontroversial. Inilah proyek yang diusung video game �Fight of Gods� yang menampilkan berbagai macam tokoh agama dan dewa-dewi dari berbagai macam sistem kepercayaan dengan jurus-jurus yang khas. Tokoh-tokoh sakral seperti Yesus, Buddha, dan Musa akan dipertarungkan satu sama lain di dalam game fighting ini. Beberapa negara seperti Malaysia, Singapore, dan Indonesia dengan segera mendeklarasikan bahwa video game tersebut adalah suatu penghujatan dan langsung menutup akses sehingga game tersebut tidak dapat diunduh dan dimainkan. Namun apakah memang benar bahwa permainan FoG ini telah menghujat dan atau menistakan agama dan kepercayaan? Berdasarkan analisis konsep penghujatan secara historis serta analisis agama didalam kerangka Frank Bosman, permainan FoG belum dapat dikategorikan sebagai penghujatan. Namun, produk seni yang kreatif ini sudah termasuk bentuk desakralisasi agama.

          Item Type: UNSPECIFIED
          Uncontrolled Keywords: video game, Fight of Gods, penghujatan, penistaan, Yesus, Buddha.
          Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion
          Divisions: UNSPECIFIED
          Depositing User: Admin
          Date Deposited: 28 Feb 2022 02:28
          Last Modified: 25 Aug 2022 08:54
          URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/19509

          Actions (login required)

          View Item