PRIANTO, VANESSA JOANNA and Sari, Sriti Mayang (2021) Perancangan Pet Furniture dengan implementasi teknik makrame. [UNSPECIFIED]
![]() | PDF Download (275Kb) | |
![]() | PDF Download (3648Kb) | |
![]()
| PDF (paper - Sriti M) Download (1635Kb) | Preview |
Abstract
Aktivitas bersama antara manusia dengan hewan peliharaan, terutama hewan anjing sudah banyak ditemukan di dalam rumah tinggal. Untuk mewadahi interaksi antara manusia dengan hewan anjing, diperlukan perabot yang dapat memenuhi kebutuhan aktivitas kedua pengguna. Tujuan penulisan ini adalah untuk menjawab permasalahan perancangan perabot yang dapat memenuhi aktivitas kedua pengguna dengan tetap memperhatikan faktor estetika. Metode perancangan yang digunakan adalah design thinking dengan tahap understand, define, ideate, prototype, dan test. Dalam perancangan ini, dilakukan observasi untuk menentukan batasan desain ketika merancang pet furniture dan material yang sesuai dengan karakteristik hewan anjing. Hasil perancangan pet furniture ini menggunakan konsep F.U.N (Funcionality-Unity-New) dengan mengimplementasikan teknik makrame sebagai penambahan finishing. Fasilitas yang diberikan antara lain, fasilitas duduk untuk manusia, fasilitas tidur, bermain, serta makan dan minum untuk hewan anjing. Desain pet furniture ini dapat digunakan di dalam ruangan maupun di luar ruangan berdasarkan kebutuhan pengguna. Material yang digunakan ringan sehingga mudah dipindahkan, dengan finishing Technical Decorative Sheet (TDS), serta makrame untuk menambahkan nilai estetika pada pet furniture.
Item Type: | UNSPECIFIED |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pet furniture, makrame, rumah tinggal |
Subjects: | N Fine Arts > NA Architecture |
Divisions: | Faculty of Art and Design > Interior Design Department |
Depositing User: | Admin |
Date Deposited: | 29 Aug 2021 04:08 |
Last Modified: | 28 Nov 2023 11:33 |
URI: | https://repository.petra.ac.id/id/eprint/20420 |
Actions (login required)
View Item |