Wijaya, Rudyant Siswanto (2009) Representasi figur burung dalam logo partai politik peserta pemilu tahun 2009. Bachelor thesis, Petra Christian University.
Full text not available from this repository.Abstract
Terdapat 5 Partai Politik Peserta Pemilu Tahun 2009 yang menggunakan figur burung dalam logonya yaitu Partai Gerakan Indonesia Raya, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia, Partai Republik Nusantara (RepublikaN), Partai Damai Sejahtera, dan Partai Patriot. Ternyata tidak semua figur burung yang digunakan dalam logo partai politik adalah jenis burung pemangsa yang merupakan lambang kekuatan dan kekuasaaan, bahkan Partai Politik yang menggunakan figur burung pemangsa pun menampilkan burung tersebut dalam komposisi yang berbeda-beda. Ternyata tidak semua partai politik yang menggunakan figur burung mengacu kepada Garuda Pancasila yang merupakan lambang Negara Indonesia, bahkan Partai Politik yang mengacu kepada Garuda Pancasila pun menampilkan burung tersebut dengan perbedaan yang signifikan dari Garuda Pancasila. Penelitian ini menggunakan Visual Metodologi dari aspek site of image itself dengan menggunakan interpretasi komposisional dan Semiotika Peirce untuk menganalisis representasi figur burung dalam logo Partai Politik peserta Pemilu Tahun 2009.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | logo, political party, semiotic, representation |
Subjects: | UNSPECIFIED |
Divisions: | UNSPECIFIED |
Depositing User: | Admin |
Date Deposited: | 23 Mar 2011 18:48 |
Last Modified: | 31 Mar 2011 11:07 |
URI: | https://repository.petra.ac.id/id/eprint/3598 |
Actions (login required)
View Item |