Logo

Sikap penonton di Surabaya pada program acara suami-suami takut istri di Trans TV

Kresbiantara, Afandi Sigit (2009) Sikap penonton di Surabaya pada program acara suami-suami takut istri di Trans TV. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Trans TV sebagai salah satu stasiun televisi swasta di Indonesia berupaya menarik perhatian penonton di Indonesia, khususnya Surabaya. Upaya itu dilakukan dengan cara menayangkan program acara hiburan di jam dimana hampir semua penonton berada di rumah yaitu pukul 18.00-19.00WIB. Suami-Suami Takut Istri adalah salah satu program hiburan yang digemari oleh pemirsanya dan juga banyak menuai pro dan kontra bagi penonton. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sikap penonton di Surabaya pada program acara Suami-Suami Takut Istri. Topik penelitian ini adalah Sikap penonton Di Surabaya Pada Program Acara Suami-Suami Takut Istri Di Trans TV yang dilihat dari komponen kognitif dan afektif. Jenis penelitian ini deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, metode penelitian yang digunakan adalah survey dengan menggunakan instrumen kuesioner. Jumlah sampel pada penelitian ini adalah 100 orang yang merupakan penonton di Surabaya pada program acara Suami-Suami Takut Istri di Trans TV. Dari Hasil Penelitian didapat bahwa sikap penonton Surabya pada program acara Suami-Suami Takut Istri Di Trans TV ternyata netral. Netral disini berarti penonton bosan dengan program acara tersebut. Hal ini disebabkan karena penayangan program acara tersebut yang hampir setiap hari yaitu dari Senin hingga Jumat, adegan yang digambarkan monton, dan jalan cerita yang juga monoton.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: audience response, tv program `suami-suami takut istri?
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 31 Mar 2011 10:26
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/4052

Actions (login required)

View Item