H, Samuel Tirta Agung B and Gunawan, Hardianto (2010) Studi material Pacitan, Madura dan Pandaan sebagai lapisan permukaan jalan. Bachelor thesis, Petra Christian University.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian bertujuan untuk membandingkan material dari Madura dan Pacitan dengan material Pandaan yang sudah diakui mutunya. Dalam pembangunan jalan diperlukan material yang memenuhi persyaratan dan mudah didapatkan. Pulau Jawa memiliki sumber daya alam yang cukup banyak namun nilai guna untuk perkerasan jalan masih kurang. Didalam studi dilakukan pengujian karakteristik material dari Madura dan Pacitan untuk dibandingkan dengan material yang berasal dari Pandaan. Penelitian material Pandaan, Pacitan dan Madura menggunakan spesifikasi dari SNI 03-1737-1989. Penelitian-penelitian ini untuk material dari Pandaan, Pacitan dan Madura. Hasil penelitian adalah sebagai berikut. Material Pandaan memiliki abrasi (15,81%), material Pacitan memiliki abrasi (32,82%) dan material Madura memiliki abrasi (72,81%). Berdasarkan nilai abrasi di atas agregat material Madura tidak memenuhi persyaratan, sehingga dilakukan pencampuran antara agregat material Pandaan (60%) dan Madura (40%), yang menghasilkan nilai abrasi (34,81%) dan stabilitasnya (1262,13kg). Dari hasil penelitian dapat disimpulkan, agregat Madura tidak dapat langsung dipakai, sedangkan agregat Pacitan dapat langsung digunakan karena memenuhi persyaratan perkerasan jalan.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | materials, aggregates, abrasion of stability. |
Subjects: | UNSPECIFIED |
Divisions: | UNSPECIFIED |
Depositing User: | Admin |
Date Deposited: | 23 Mar 2011 18:48 |
Last Modified: | 05 Apr 2011 12:35 |
URI: | https://repository.petra.ac.id/id/eprint/4864 |
Actions (login required)
View Item |