Sentosa, Hendra and Tjandra, Agus (2002) Analisis faktor-faktor atmosfer toko sektor busana wanita dalam mempengaruhi konsumen yang berbelanja di Matahari departemen store, Plasa Tunjungan III, Surabaya. Bachelor thesis, Petra Christian University.
Full text not available from this repository.Abstract
Matahari adalah salah satu perusahaan retail terbesar di Indonesia, yang melayani segmen kelas sosial menengah dan menengah ke atas. Matahari menawarkan beranekaragam produk baik merek lokal maupun merek luar negeri. Matahari juga rnenawarkan berbagai produk yang sesuai dengan keinginan konsumen seperti pakaian, sepatu, tas, kosmetik, mainan anak-anak, peralatan runiah tangga dan juga supermaket yang menjual produk kebutuhan sehari-hari. Penelitian yang dilakukan oleh penulis adalah untuk mengetahui variabel-variabel atmosfer toko sektor busana wanita apa saja yang mempengaruhi keputusan konsumen wanita yang berbelanja di Matahari department Store, Plasa Tunjungan III, Surabaya. Populasi yang diteliti adalah konsumen wanita yang berkunjung ke Matahari Departement Store, Plasa Tunjungan III, Surabaya. Penulis menggunakan metode analisis faktor dalam penelitian ini. Dari 17 variabel atmosfer toko yang dianalisis oleh penulis, hanya 12 variabel yang memenuhi syarat untuk dipilih sebagai variabel analisis faktor. Keduabelas variabel tersebut adalah: variabel kasir, pintu masuk, tempat parkir, suhu ruangan, tekstur lantai, penerangan, bau, kebersihan, tekstur dinding, musik, jendela display dan fasilitas coba pakaian. Semua variabel ini mempunyai pengaruh terhadap konsumen yang berbelanja di sektor busana wanita, Matahari Department Store. Plasa Tunjungan III, Surabaya.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | consumer, research, marketing, research, matahari departement store |
Subjects: | UNSPECIFIED |
Divisions: | UNSPECIFIED |
Depositing User: | Admin |
Date Deposited: | 23 Mar 2011 18:48 |
Last Modified: | 30 Mar 2011 12:22 |
URI: | https://repository.petra.ac.id/id/eprint/7029 |
Actions (login required)
View Item |