Logo

Efektivitas media komunikasi internal English First Surabaya sebagai media penyampaian pesan marketing publik relations kepada siswa

, Santy (2006) Efektivitas media komunikasi internal English First Surabaya sebagai media penyampaian pesan marketing publik relations kepada siswa. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salah satu sarana yang dapat digunakan oleh marketing public relations English First untuk menyampaikan pesan kepada siswa adalah melalui media komunikasi internal berupa magazine dan newsletter. Kedua media tersebut memiliki ciri-ciri fisik yang berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas kedua media tersebut sebagai media penyampaian pesan marketing public relations dan perbedaan efektivitas kedua media tersebut. Media komunikasi diukur dengan menggunakan dua variabel yaitu isi informasi (X1) dan teknik penyajian (X2). Sampel diambil secara proporsional di 3 cabang English First di Surabaya, yaitu sebanyak 313 sampel. Data yang dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner diolah dengan menggunakan metode analisis regresi linier berganda, korelasi, dan oneway anova. Pengujian hipotesis H1, H2, dan H3 dilakukan dengan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan ada hubungan antara media isi informasi (X1) dan teknik penyajian (X2) terhadap efektivitas media komunikasi internal, baik magazine maupun newsletter, dalam menyampaikan pesan marketing public relations kepada siswa. Penelitian juga menunjukkan bahwa magazine lebih efektif bila dibandingkan dengan newsletter

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: media effectiveness, internal-communication medium, information content, presentation technique
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 29 Mar 2011 20:59
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/8353

Actions (login required)

View Item