Logo

Perancangan interior Honey's Spa and Care Center di Surabaya

Dessy, Jio (2006) Perancangan interior Honey's Spa and Care Center di Surabaya. Bachelor thesis, Petra Christian University.

Full text not available from this repository.

Abstract

Surabaya adalah kota dengan tingkat stress yang tinggi, sehingga tuntutan akan kebutuhan menjaga kebugaran dan relaksasi semakin meningkat terutama pada masyarakat golongan menengah atas. Spa adalah salah satu cara yang banyak dipilih oleh para masyarakat menengah atas untuk mengembalikan kebugaran dan menghilangkan stress. Sarana spa saat ini sudah banyak bermunculan, namun fasilitas yang ditawarkan cenderung sebatas untuk spa, tanpa memperhatikan siapa target market mereka. Perancangan interior juga lebih ditujukan pada estetika, sedang kenyamanan dan privasi pengunjung, kebutuhan ruang dan fasilitas yang disesuaikan dengan jenis perawatan kurang diperhatikan. Padahal sebagai fasilitas komersil spa yang menjual jasa pelayanan, kenyamanan dan privacy pengunjung harusnya menjadi yang utama walaupun desain harus tetap seimbang dan memperhatikan sisi sebagai fasilitas komersil sehingga sebaiknya tetap fungsional.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: spa, relaxation, services, commercial
Subjects: UNSPECIFIED
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Mar 2011 18:48
Last Modified: 30 Mar 2011 10:19
URI: https://repository.petra.ac.id/id/eprint/7737

Actions (login required)

View Item